ramadhan

Cerita Warga di Kobo Besar dan Tumubui Ada Caleg Tutup Akses Jalan Perkebunan Usai Gagal Terpilih

0 884

MEDIONET. COM, KOTAMOBAGU— Seorang calon anggota legislatif (caleg) di Kelurahan Kobo Besar, Kecamatan Kotamobagu Timur, berinisial NM menutup akses jalan di inpeksi perkebunan dan areal persawahan.

Diduga, penutupan akses jalan yang diklaim sebagai lahan pribadi itu ditutup lantaran hasil Pileg 2024 tak memuaskan dan NM gagal lolos.

Seorang warga Kelurahan Kobo Besar yang meminta namanya dirahasiakan mengungkapkan, peristiwa itu terjadi pada 2 Maret 2024 lalu.

NM memasang pagar berupa kayu dan bambu di lahan akses yang selama ini digunakan sebagai jalan oleh para warga.

Sejak penutupan tersebut yang dilakukan oleh NM, kini sebagian warga yang memiliki lahan perkebunan dan persawahan kini harus berjalan kaki lebih jauh.

Akan hal itu, ia pun berharap agar pemerintah bisa mengambil langkah dan solusi terkait dengan persoalan ini.

“Semoga pemerintah mau mengambil langkah agar persoalan ini tidak terlalu lama. Sehingga kami para petani bisa kembali mengunakan akses jalan menuju perkebunan kami,” terangnya.

Senada dengan salah satu warga Kobo Besar itu, warga Kelurahan Tumubui mengeluh akan hal yang sama.

Menurutnya, jalan tersebut tidak hanya digunakan oleh warga Kobo Besar, namun sebagian warga Tumubui yang memiliki are lahan kebun dan sawah mengunakan jalan tersebut.

Mereka pun mengaku terkejut karena penutupan itu dilakukan usai pemilu. Akan ulah caleg tersebut dirinya mengaku merasa dirugikan dengan sikap oknum Caleg NM.

“Kenapa jalan yang harus ditutup? Ini kepentingan banyak orang. Kasian itu petani dj Kobo den Tumubui yang pakai ni jalan,” ujarnya. (And)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.