ramadhan

SSM-OPPO Mulai Penuhi Janji Politik

0 388

MEDIOnet, BOLTIM – Sebagai salah satu program prioritas Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto dan Wakil Bupati Oskar Manoppo, untuk meningkatkan mutu pendidikan sebagai dasar Sumber Daya Manusia(SDM) yang berkualitas, tentunya bukan hanya janji belaka.

Buktinya, kini pasangan SSM-OPPO terus menggenjot pembangunan fisik di sektor pendidikan. Diantaranya pembangunan gedung sekolah, serta sarana-prasarana penunjang lainnya. Ini dibuktikan saat ini Pemkab Boltim telah melelang beberapa proyek fisik untuk pembangunan termasuk rehab berat dan ringan bangunan yang sekarang sudah dalam tahap pengerjaan. Diantaranya pembuatan bangunan sekolah, ruangan UKS, ruangan guru, pembuatan jalan, dan pembangunan lainnya yang tersebar di 7 Kecamatan.

Salah satu pembangunan yang saat ini tengah dikerjakan yakni, di Sekolah Dasar Negeri 1 Desa Iyok, Kecamatan Nuangan dengan pembuatan Rungan UKS dan prabotnya, juga pembuatan ruangan guru dan rehab bangunan bilik kelas. Sedangkan di SDN 1 Bongkudai Barat sedang dilakukan rehab total bangunan sekolah.

“Ada beberapa sekolah yang di rehab ringan dan sedang, juga ada pembuatan ruangan baru. Seperti di SDN 1 Iyok pembuatan ruangan UKS adalah merupakan sarana belajar mengajar untuk meningkatkan kemampuan dalam membentuk perilaku hidup bersih dan sehat untuk anak sekolah,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Boltim, Yusri Damopolii.

Menurutnya, program UKS tersebut mencakup pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan dan pembinaan lingkungan. “Sekolah ini juga belum ada ruangan guru, makanya dibuat ruangan guru, juga penyediaan prabot dan rehab ringan-sedang bilik kelas,” jelasnya.

Sementara itu, Refly Rarung saat mengawasi proyek pembangunan di SDN 1 Bongkudai Barat mengatakan, saat ini tahap pembangunan sedang berlangsung. “Kita berharap pembangunan yang ada bisa berjalan lancar. Juga diminta kepada masyarakat agar sama-sama mengawasi jalannya proyek yang sedang berlangsung,” pinta Refly. (BM)

Leave A Reply

Your email address will not be published.