ramadhan

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kampus, Rektor: Sebagai Bentuk Proses Perubahan dari UDK ke UBMR

0 77

MEDIONET.CO.ID, KOTAMOBAGU— Universitas Dumoga Kotamobagu (UDK) membangun gedung kampus baru di Desa Poyowa Besar, Kecamatan Kotamobagu Selatan. Peletakan batu pertama dilakukan oleh PJS Walikota Kotamobagu, Dr Asripan Nani, M. Si, Selasa 6 Agustus 2024.

Kampus Universitas Dumoga Kotamobagu (UDK) dibangun di lahan seluas 1 hektar, yang dibangun gedung setinggi tiga lantai yang dilengkapi dengan fasilitas perkuliahan dan rektorat.

Pjs Walikota Kotamobagu, Dr Asripan Nani M. Si mengapresiasi dibangun kampus UDK.

Pjs Walikota pun menyambut baik pembangunan gedung yang nantinya akan difungsikan sebagai sarana pembelajaran bagi mahasiswa.


“Saya menyambut gembira peletakan batu pertama pembangunan gedung UDK demi kelansungan pendidikan jangka panjang,” kata Asripan.

Asripan menilai bahwa Universitas Dumoga Kotamobagu (UDK) merupakan salah satu universitas di Kota Kotamobagu yang sangat strategis khususnya di wilayah BMR.

Sementara itu, usai pelaksanaan peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus UDK Kotamobagu, Rektor UDK, Dr Muharto, Spd.i S.E M.Si mengatakan, pembangunan ini sebagai bentuk komitmen UDK untuk masyarakat BMR.

“Universitas ini dalam proses perubahan dari UDK ke UBMR Rayaatau Universitas Bolmong Raya. Maka kampus ini akan menjadi milik masyarakat BMR,” ujar Muharto.

Dari kegaitan tersebut tampak hadir Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto SIK MH, Kepala Kejaksaan Negeri Kotamobagu, Elwin Agustian Kahar SH MH, perwakilan Kepala Daerah Bolmong Raya serta kepala OPD Kota Kotamobagu.(and)

Leave A Reply

Your email address will not be published.